Sering Jadi Bahan Gosip, Karakter Wilda 'JBB' dan Rosi 'KJC' Punya 3 Kemiripan yang Sama!
Jakarta- Dalam setiap serial yang bergenre romantis, pasti selalu diikuti hadirnya orang ketiga atau pihak ketiga. Eksistensinya tentu saja untuk menghidupkan jalan dari cerita tersebut. Seperti bagaimana alur konfliknya hingga pembawaan emosi yang tersalur ke para penonton.
Sama halnya di serial Jangan Bercerai Bunda (JBB) dan Kesetiaan Janji Cinta (KJC), kedua drama ini memiliki peran pengacau yang dibaurkan bersama bintang utama. Karakter Wilda (JBB) dan Rosi (KJC) hadir sebagai penentang di dalam ceritanya. Gelagat dan peran mereka juga punya kesamaan. Apa saja hal itu? Simak 3 deretannya berikut!
1. Peran Wilda dan Rosi dekat dengan masalah yang sedang ramai di Tanah Air.
Ramai dibicarakan soal perselingkuhan, orang ketiga memang kerap jadi faktor utama dalam masalah hubungan. Rosi dan Wilda berperan sebagai perempuan simpanan yang terobsesi dengan suami orang lain.
2. Sifat egois yang sudah mendarah daging
Hampir semua orang setuju bahwa egois adalah sifat yang menyebalkan, tidak heran jika banyak orang yang menjauhi pribadi dengan karakter seperti ini. Sifat ini cocok untuk Rosi dan Wilda, demi Arya dan Arga keduanya bisa menghalalkan segala cara.
3. Karakternya yang money oriented
Arga dan Arya sama-sama memiliki perusahaan yang besar di jalan ceritanya, hal ini membuat Wilda dan Rosi gencar mengambil cinta mereka. Singkatnya, money oriented adalah materialistis atau orang dengan sikap yang selalu menginginkan hasil dalam jumlah besar.
Saksikan terus serial Jangan Bercerai Bunda dan Kesetiaan Janji Cinta setiap hari mulai pukul 20.45 WIB dan 22.45 WIB hanya di RCTI. Pastikan follow @mnc_pictures untuk update info menarik lainnya, ya!
Agar tidak tertinggal keseruan yang lain, pastikan untuk menggunakan channel digital MNC Group pada kanal sesuai wilayah kamu ya, klik di sini. Bagi yang masih gagal menangkap siaran MNC Group, pastikan Set Top Box sudah terverifikasi.